Hai sobat Duniafiberoptik (DFO)
setelah sekian lama menggunakan OTDR mini yang multi fungsi yang sangat membantu sekali dalan mencari kendala kendala serta untuk melengkapi laporan laporan di lapangan.
ternyata ketemu juga akhirnya kekurangan yang ngga bisa di maafkan.
tetapi sesuai dengan hukum ekonomi yang berbunyi "rego nggowo rupo " yang bearti harga membawa rupa. rupa bisa di artikan kualitas produk.
tapi kekurangan ini bukan murni cacat produk atau kesalahan produksi, tapi ternyata kesalahan kami karena tidak memakai produk yang mahal wkkwkkwkk
Jadi ceritanya kami akan mengecek hasil pekerjaan teman teman di lapangan, dengan menggelar kabel fiber optik sepanjang kurang lebih 50 km.
dengan entengnya kami mempercayakan pengukuran menggunakan OTDR mini ini. karena kalo diliat dari range pengukuran ada tertera maksimal 64 km
Nahh, setelah sampe di lokasi pengukuran dan sudah di persiapkan segala sesuatunya, dan tau panjang kabel yang ukur sekitar 50 km.
setelah di ukur pertama , ada yang aneh pada tampilan grafik di OTDR ini.
yang biasanya mulai dari 0 km , jadi mulai dari - km, jadi kami ngga bisa prediksi titik titik mana yang perlu di repair. padahal di grafik nya sangat banyak yang perlu di repair wkkwkkwkk
sudah liat kan grafik di atas, terlihat yang kita tandai, itu biasanya normalnya pada panjang kabel di bawah 10 km itu menunjuk angka 0 km awalnya, jadi kita bisa geser geser cursornya .titik titik mana saja yang perlu di perhatikan dan di repair.
memang sudah di tampilkan di jarak berapa ada redaman jatuhnya di bagian bawah. dan itu sama sekali ngga bisa di gerakkan cursornya.
nah itu pertama kekurangan dari OTDR mini ini, ada lagi kekurangan yang ke dua dari OTDR ini.
kalo mencermati cerita di atas dan grafik yang sudah di munculkan, maka sudah jelas sekali kekurangan yang ke dua itu.
No comments:
Post a Comment